IDEN
Berita Rilis Pers 18 Mei 2024

Scott Morris, Wakil Presiden Asian Development Bank, Kunjungi PT Geo Dipa Energi (Persero)


Bandung – Scott Morris, Wakil Presiden Asian Development Bank (ADB) untuk kawasan Asia Timur, Asia Tenggara, dan Pasifik, melakukan kunjungan ke PT Geo Dipa Energi (Persero). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau proyek pengembangan Geotermal Patuha 2, di Kabupaten Bandung, Jawa Barat (18/5).

Scott Morris disambut langsung oleh Direktur Utama Geo Dipa, Yudistian Yunis, dan Direktur Pengembangan Niaga dan Eksplorasi, Ilen Kardani. Dalam kunjungannya, Scott meninjau salah satu lokasi sumur di Patuha, yang merupakan bagian dari upaya pengembangan energi geotermal di Indonesia.

Meskipun dihadapkan dengan berbagai tantangan dalam proses pengembangan, Scott mengungkapkan rasa senangnya terhadap perkembangan proyek ini. Ia juga menyatakan antusiasmenya terhadap implementasi nilai-nilai ADB dalam proses pengembangan proyek ini, yang mencakup aspek lingkungan, sosial, dan tata kelola.

Selain meninjau proyek, Scott juga berinteraksi langsung dengan para Female Engineer, pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), serta penerima beasiswa dari PT Geo Dipa Energi (Persero). Interaksi ini menunjukkan komitmen Geo Dipa dalam pemberdayaan perempuan dan dukungan terhadap pengembangan ekonomi lokal.

Kunjungan ini menegaskan pentingnya kolaborasi antara PT Geo Dipa Energi (Persero) dan ADB dalam mendorong pengembangan energi terbarukan di Indonesia, serta memperkuat peran Geo Dipa sebagai satu-satunya BUMN di sektor geotermal dan sebagai Special Mission Vehicle di bawah Kementerian Keuangan.